Cetak halaman

Tiga Keterangan Dari Rasulullah (Saw)

Saya ingin menyoroti tiga keterangan penting dari Rasulullah (saw). Yang petama sekali mengenai kesabaran.

Muaz bin Jabal (ra) meriwayatkan:

Ketika Rasulullah (saw) mendengar seorang pria berdoa, “Ya Allah, karuniakanlah kepadaku kesabaran!, beliau berkata, “Engkau meminta masalah! Mintalah kesejahteraan!”

Ini adalah nasihat penting. Kebenaran yang ditunjukkan Rasulullah ini menjelaskan bahwa jika seseorang meminta kesabaran, secara langsung berarti bahwa dia meminta masalah, maka dia bisa bersabar dalam menghadapinya! Seolah mengatakan, “Berilah aku kesukaran agar aku dapat bersabar”! Jadi, Rasulullah melarang kita meminta kesabaran dan menasihati kita agar kita meminta kesejahteraan saja!148

Adapun mengenai nasihat yang ke dua… Lagi-lagi Rasulullah (saw) mendengar seorang pria yang sedang berdoa dimana dia mengucapkan, “Ya Dzul Jalali wal ikram…” Akan hal ini Rasulullah (saw) mengatakan, “Engkau telah dikabulkan, mintalah apa yang engkau inginkan.” Di sini, kita diberi saran mengenai betapa ampuhnya mengucapkan nama ‘Dzul jalali wal ikram’ di dalam doa kita’.149

Keterangan yang ke tiga: Rasulullah (saw) mendengar seorang pria sedang berdoa, “Ya Allah, aku memohon kepadamu keberkahan yang luas.” Mereka bertanya kepada beliau, “Apa yang dimaksud dengan keberkahan yang luas?” Beliau menjawab, “Aku berdoa dan karenanya aku menantikan kabar gembira (bagaimana keberkahan bisa disebut luas). Atas hal ini, Rasulullah (saw) berkata, “Keberkahan yang luas adalah diselamatkan dari Neraka dan masuk ke Surga!”150



148 At-Tirmidzi

149 At-Tirmidzi

150At-Tirmidzi

45 / 71

Ini mungkin menarik buat Anda

Anda bisa mengunduh Buku ini