- 
Jika lisan, tangan dan kaki Anda tidak menyimpang dari tujuannya meski ada reaksi-reaksi negatif dan tekanan-tekanan sosial, Anda bisa menyebut diri Anda sebagai orang yang BERIMAN. 
- 
Ilmu SAYA MILIK Allah dan tubuh saya milik bumi/tanah… Semua yang lain TIDAK berarti APAPUN! 
- 
Tujuan dari AGAMA adalah untuk memungkinkan pengenalan akan mekanika dari otak dan sistem universal tempat kita hidup. 
- 
Masa depan dari orang-orang yang tidak meneliti realita Islam dan menilai agama berdasarkan “umat Islam” adalah kerugian dan kekecewaan. 
- 
Sebagian besar penjelasan yang dikandung Al-Qur’an telah dibenarkan secara ilmiah, jika Anda mau meneliti… Agama berlandaskan realita... 
- 
Orang yang mengklaim, "Aku mengenal diriku" tapi tidak mengetahui fungsi otak hanyalah menipu diri sendiri dan berpuas diri dengan kiasan-kiasan. 
- 
Otak menciptakan komputer agar bisa memahami kapasitas dirinya lebih jauh. Dewasa ini, komputer-komputer mengendalikan masyarakat... 
- 
Komputer-komputer merupakan sumber dari manipulasi sosial juga dari kemajuan ilmiah. Kelas pekerja akan terdiri dari orang yang gagap komputer. 
- 
Menggunakan komputer dengan benar artinya membentuk dan menggunakan program-program yang melayani tujuan hidup, bukan untuk berselancar di web... 
- 
Pikirkanlah tentang semua hal yang bisa dilakukan komputer. Sekarang, pikirkan tentang apa yang dilakukan pencipta komputer (otak) saat ini... 
- 
Semua mahluk, terutama humanoid (yang mirip dengan manusia), menjalani hidupnya berdasarkan “apa yang bisa saya ambil?” Hidup berdasarkan “apa yang bisa saya berikan?” khusus bagi para MANUSIA. 
- 
Iblis adalah jin yang dirujuk sebagai setan karena dia didorong oleh fitur-fitur setaniah. Hal yang sama berlaku pada orang-orang yang hidupnya didorong oleh fitur yang sama. 
- 
CINTA adalah fitur otak yang lebih tinggi, seks adalah fungsi dari otak perut. CINTA adalah berkah dari surga, benci adalah api neraka... 
- 
Hati yang tidak memiliki CINTA ada di bawah seluruh mahluk di muka bumi tanpa memandang kecerdasannya! Mencintai adalah keinginan untuk memberi tanpa mengharapkan balasan. 
- 
Otak menciptakan komputer, komputer membuat robot-robot. Emosi-emosi dibentuk oleh data. Jika manusia memiliki emosi-emosi, pada akhirnya robot-robot pun akan begitu... 
- 
Prosesi data otomatis dan keluaran (output) otomatis dari hasil-hasilnya merupakan sistem operasi yang ada. Jangan bertanya. BACA sistemnya. 
- 
Tidak seorang pun terbebas dari mekanisme otomatis “masukan-proses-keluaran” dari data. Manusia BUKAN sebuah robot (!) Hmmm… Ataukah memang robot? 
- 
Apakah kata robot merujuk kepada sebuah obyek ataukah kepada sebuah sifat? Apakah entitas di sekitar kita tidak terbatasi sempurna pada sebuah sistem otomatis? 
- 
Seandainya bukan karena CINTA, dunia tidak akan ada. Gairah merupakan turunan dari cinta. Dimana cinta menunjukkan wajahnya, gairah mengikuti... 
- 
Berhentilah mencari keluar dan berharap dari orang lain, carilah ia ‘di dalam’ diri. Inilah pesan dari Al-Qur’an dan keistimewaan dari Rasul! 
- 
Jika Nama-nama Allah menyusun esensi Anda, maka fitur-fitur di dalam diri lah yang bisa memerdekakan Anda, bukan para master dan para guru di luar diri! 
- 
Mengikuti dengan taklid figur-figur eksternal adalah tindakan kebutaan. Mengharapkan juru selamat dari ‘luar’ merupakan tindakan yang mengingkari realita yang ada ‘di dalam’! 
- 
Ingatlah ayat: “Dan manusia hanya akan mendapatkan hasil (akibat) dari perbuatannya (apa yang mewujud melaluinya; melalui pikiran dan tindakannya). 
- 
Orang-orang yang gagal untuk memahami pesan penting dari Al-Qur’an, menyerahkan otak mereka kepada orang lain dan menunggu sambil berharap dimasukkan ke surga(!) 
- 
Oleh karenanya, menunjuk kepada kebenaran ini, semua wali Sufi dari Ibnu Arabi hingga Jilani mengatakan "Allah adalah realitas esensial Anda, jangan mencari keluar, carilah kedalam."